Hubungi Kami

+6231 58289903

Buat janji temu

Kupang Indah VIII No. 49 Surabaya

Buat janji temu

JB Tower, Lt.10 , Jakarta

Manfaat Penerapan ISO 27001 sebagai Keamanan Cyber

https://cvgstrategy.com/iso-27001-cybersecurity/

Penerapan Dan Manfaat ISO 27001 Dalam Keamanan Siber

Apa RekanAkta berencana membangun bisnis berbasis teknologi? Selain menyiapkan dokumen serta persyaratan legal usaha lainnya, memperhatikan risiko seperti serangan siber atau cyber attack pun harus diantisipasi sejak awal. Apalagi ancaman ini semakin kompleks karena berkembangnya strategi yang diterapkan para pelaku.
Dalam hal ini, ISO 20071 yang kerap diajukan oleh sejumlah perusahaan dapat RekanAkta pertimbangkan sebagai proteksi tambahan. Lalu, apa perannya terhadap keamanan digital serta perannya dalam menangkal serangan siber?

Keamanan siber beserta manfaatnya

Sebelum membahas peran ISO 27001, RekanAkta perlu memahami keamanan siber beserta manfaat-manfaatnya. Secara garis besar, keamanan siber atau cyber security terdiri atas sejumlah upaya atau tahapan yang ditujukan untuk menahan akses mencurigakan dan ilegal. Khususnya yang mengarah ke database, komputer, serta website yang dikelola.
Fungsi lainnya dari keamanan siber adalah sebagai proteksi informasi yang tersimpan dan diakses secara virtual. Popularitasnya pun semakin meningkat seiring bertambahnya penggunaan perangkat seperti smartphone dan laptop. Begitu pula dengan layanan seperti server dan jaringan internet yang sekarang tak bisa dilepaskan dari kegiatan sehari-hari.
Ketika diaplikasikan dengan baik serta selaras dengan keamanan siber yang RekanAkta berikan pada pengelolaan usaha akan memberikan sejumlah benefit seperti:

  • Pelindung data pribadi. Sudah sepatutnya data pribadi para pelanggan dilindungi dengan baik untuk mencegah pencurian serta penyalahgunaan. Kerugiannya bahkan bisa menyeret pihak-pihak tak bersalah ke ranah hukum;
  • Menjaring kepercayaan audiensi. Salah satu langkah mudah yang dapat RekanAkta lakukan untuk menjaring kepercayaan target audiensi adalah menunjukkan tingkat keamanan siber yang maksimal. Jadi, mereka tak bakal mempertanyakan layanan yang tersedia;
  • Memompa produktivitas kerja. Karyawan pasti akan kelelahan saat mereka menangani masalah-masalah akibat serangan siber. Hal ini pun berdampak pada tingkat produktivitas kerjanya. Untuk itu, tingkatkan keamanan di ranah siber untuk memompa kinerja mereka.
https://cvgstrategy.com/iso-27001-cybersecurity/

Risiko serangan siber dan penyebabnya

RekanAkta barangkali bertanya-tanya, seperti apa tindakan yang tergolong serangan siber? Mencuri, mengubah atau memodifikasi, mengekspos, sampai menghancurkan aset pengguna lewat akses ilegal ke perangkat elektronik termasuk ke dalam hal-hal merugikan tersebut.
Kemajuan teknologi pun kian memudahkan para pelaku dalam membobol sistem keamanan. Misalnya melalui aksi penipuan, pengiriman malware melalui tautan-tautan mencurigakan, sampai membajak akun. Beberapa di antara mereka bahkan tak segan meminta bayaran tinggi untuk mengembalikan akses kepada pemilik aslinya.
Terdapat sejumlah faktor yang berpotensi memicu serangan siber. Misalnya celah pada jaringan internet yang dapat dijadikan jalur untuk mengakses berbagai informasi, termasuk memanfaatkannya untuk kegiatan-kegiatan merugikan. Sistem keamanan yang jarang diperbarui pun memperbesar peluang kejahatan tersebut.

ISO 20071 pada keamanan siber beserta manfaatnya

RekanAkta yang sedang mengurus sertifikasi ISO untuk bisnis di ranah digital, pastikan untuk mengajukan ISO 27001. Standar ini telah dirancang secara khusus untuk mengoptimalkan keamanan siber, mencakup kebijakan dalam pencegahan penyalahgunaan informasi yang bersifat sensitif.
ISO 20071 pula yang menyediakan kerangka kerja yang memudahkan pelaksanaan, pemantauan, evaluasi, hingga perbaikan pada sistem keamanan sebuah organisasi. Adapun benefit-benefit yang akan RekanAkta peroleh dari implementasinya mencakup:

  • Bukti peningkatan keamanan. Penerbitan sertifikat ISO 27001 dapat ditujukkan pihak perusahaan sebagai bukti bahwa mereka telah mengidentifikasi hingga mengevaluasi risiko-risiko yang berpotensi mengganggu penyimpanan informasi;
  • Membawa perubahan pada perusahaan. RekanAkta yang mengajukan sertifikasi ISO akan membawa perubahan pada perusahaan. Hal ini mencakup peningkatan kesadaran perlindungan informasi;
  • Penerapan kontrol yang efektif. Keberadaan ISO 27001 pun dapat menjadi bukti atas penerapan kontrol yang efektif terhadap sistem keamanan. Termasuk pengelolaan akses hingga enkripsi data yang semakin ketat;
  • Meningkatkan komitmen kerja. Benefit selanjutnya yang akan dirasakan perusahaan adalah meningkatnya komitmen dalam bekerja. Hal tersebut disebabkan adanya proteksi data optimal yang terus dipantau serta diperbarui.

Dengan sertifikasi ISO 27001 pula RekanAkta dapat membuktikan bahwa perusahaan mampu memenuhi persyaratan terkait keamanan siber. Jadi, kegiatan operasional berjalan lancar tanpa ada resiko yang mengancam perlindungan informasi pelanggan.

Author

Editor Akta

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *